Wednesday, February 22, 2017

Kucing Hitam

Bagiku kucing hitam polos identik dengan sihir, terutama yang berelor panjang. Karena banyak gambar-gambar penyihir yang memelihara kucing hitam, ekor panjang. Ada juga cerita kucing hitam ekor panjang yang merupakan jelmaan seorang penyihir atau animagi.

Sampai sekarang aku masih ingin memiliki seekor kucing hitam polos berekor panjang. Pernah aku membawa seekor kucing hitam polos berekor panjang ke rumah. Tapi ternyata dia ga akur sama kucing-kucing di kompleks. Besok paginya dia udah ga ada lagi.

Waktu masih SD aku pernah memiliki seekor kucing betina berwarna hitam polos dengan ekor panjang. Boleh dibilang ini adalah kucing peliharaanku yang paling aku kenang. Bagaimana tidak? Kucing ini berbeda dengan kucing lainnya. Induknya tidak berwarna hitam polos, pejantannya ga tau aku. Maklum kucing kan termasuk binatang yang pergaulannya bebas.

Yang menjadi istimewa dari kucing ini adalah dia memiliki kebiasaan yang berbeda dengan kucing lain. Dia suka sekali duduk ditempat tinggi. Bahkan sejak kecil dia sering naik ke atap rumah, konyonya dia ga bisa turun sendiri dan berteriak ribut ketakutan. Terpaksa aku ambil tangga untuk menurunkannya.

Semakin besar dia semakin berani memanjat ke tempa tinggi. Puncaknya ketika dia mulai dewasa, dia senang sekali duduk di puncak bubungan atap. Bahkan akhirnya dia punya kebiasaan duduk di puncak bubungan atap persis gambar-gambar donging kucing sihir. Seremnya lagi, kalau malam bulan purnama, dia duduk di ujung puncak bubungan atap lalu mengeong keras dengan nada mistis. Semua orang yang mendengarnya termasuk aku langsung merinding.

Kata tetanggaku yang sudah cukup tua, "kucing mu itu kalo udah bulan purnama duduk diatas atap sambil ngeong-ngeong serem gitu. Kita jadi merinding dan takut, mungkin dia lihat ada hantu yang lewat."

Meskipun perilakunya menyeramkan, tidak ada tetangga yang merasa keberatan dengan kucingku. Tidak ada yang protes apalagi minta agar kucing itu dibuang. Yang ada mereka justru merasa kagum dengan kucingku itu. Menurut mereka kucing ku itu istimewa.

Setelah aku pelihara beberapa tahun kucing itu pergi entah kemana tak kembali. Mungkin ada yang mencuri / mengambil. Mungkin dia pergi sendiri. Konon kucing ketika menjelang ajalnya akan pergi mencari tempat tersembunyi lalu dia akan tidur disitu sampai ajalnya. Katanya dia tidak ingin tuan yang memeliharanya sedih melihat kematiannya. Entahlah

No comments:

Post a Comment

Jalan-jalan Naik Bus City Tour Balikpapan

Hari Sabtu pagi, 22 Februari 2020 menjadi hari yang istimewa buat Blogger Balikpapan. Soalnya hari ini kita diberi kesempatan untuk ...